Sabtu, 17 Maret 2012

BBM VS Whatsapp

BBM VS Whatsapp
Black Berry oh Black Berry satu vendor yang berhasil mengalahkan dominasi Nokia di Indonesia, tapi walaupun Indonesia menempati peringkat pertama dalam konsumsi BB ternyata RIM malah membuat pabriknya di negara tetangga Malaysia (Asem deh...!!). Sejak awal kemunculanya tahun 2004 penjualan BB di Indonesia terus melonjak. Tapi entah kenapa kesan pertama saya sejak melihat BB adalah gak OK... Mungkin karena desain yang ga cocok dengan selera saya.
Tapi pada kenyataanya berjuta umat dunia atau lebih tepatnya berjuta penduduk Indonesia tidak sepakat dengan saya, hmmmm jadi penasaran apa sebenarnya keunggulan BB setelah searching ternyata yang membedakan BB dengan yang lain adalah
aplikasi BBM (Black Berry Messenger) yang katanya bisa kirim mesej, foto, video, lebih cepat kepada teman ataupun grup. Cocok untuk yang sering memberi dan menerima jarkom (halah....jarkom bo!!).
Persaingan dunia gadget bukan cuma antar merk tapi juga antar OS (BB vs iPhone vs Android bin Robot ijo).
Ternyata aplikasi BBM yang menjadi unggulan BB sudah ada saingan, yaitu Whatsapp yang bisa di download dan di install ke semua jenis OS tadi. 

WhatsApp adalah aplikasi untuk Android, BB, iPhone – Bagi agan yang tidak memiliki Blackberry namun ingin menggunakan fasilitas Blackberry Messenger (BBM) ala BB, bahkan bisa berkomunikasi dengan BBM, ada sebuah aplikasi yang bernama WhatsApp Messenger yang tersedia untuk Android, Blackberry, iPhone. WhatsApp adalah aplikasi messenger yang mirip dengan Blackberry Messenger (BBM) yang awalnya dibuat untuk iPhone. Sekarang applikasi ini bisa berjalan di Blackberry, Android dan Symbian. Applikasi ini memungkinkan HP agan bisa BBM-an dengan BB, iPhone, Android, dan sebagainya.
WhatsApp menggunakan jaringan 3G atau WiFi (disamping untuk internetan atau dan) untuk mengirimkan pesan. Saat ini  Banyak orang yang beralih dari SMS ke WhatsApp untuk mengirim dan menerima pesan, gambar, catatan audio, dan pesan karena tidak mengurangi pulsa SMS (cukup menggunakan internet untuk bertukar pesan).
Alhamdulillah ga perlu punya BB untuk bisa chating ala BBM, secara BB mahal tapi minim fitur dan aplikasi. Bagi saya yang hobi berselanjar, blogging sekaligus iseng - iseng bikin artikel kayanya lebih nyaman pake aplikasi robot ijo dengan lebar layar hape 3.2 inch. So agan - agan yang udah punya BB jangan lupa install whattsappnya juga ya ...
Caranya : 
1. WhatsApp menggunakan jaringan internet di HP (GPRS/EDGE/3G/WIFI)
2. WhatsApp menggunakan Nomor HP pengguna sebagai PIN.
3. WhatsApp akan mentrace kontak secara otomatis di phonebook.

DOWNLOAD DAN INSTALL
1. Buka Browser bawaan Gadget anda, Klik DISINI
2. Masukkan kode negara. Indonesia kodenya (+62) –> +62 adalah pengganti angka 0
3. Masukkan nomor sisanya ( misal : 85850393200)
4. Tunggu verifikasi dan notifikasi dari whatsapp.
5. Selesai dan aplikasi WhatsApp Messenger anda siap digunakan !

Penggunaanya pun lebih mudah, tidak perlu meng - invite. Karena jika temen agan adalah pengguna whatsapp juga maka akan otomatis terbaca oleh aplikasi ini dan muncul di kontak list nya. Jadi ga ada cerita gengsi nge - invite. hehe...
Aplikasi ini gratis tanpa pulsa asala konek internet aja (kayak BBM)
yang mau download silakan klik disini. Aplikasi ini gratis untuk satu tahun tapi untuk tahun berikutnya bayar $0.99 USD per tahun. klo masih pengen gratis uninstall aja setelah setahun trus install lagi, hehe...

2 comments:

Must read popular article on Whatsapp Vs BBM:
http://www.urvashimaharshi.in/2012/11/whatsapp-vs-bbm.html

mantap... Aku jg enggan pake BB Karena paketnya yg lumayan mahal menurutku

Posting Komentar